Sewa Mobil Pengantin Menjelang Bulan Ramadan dan Idul Fitri
Sewa mobil pengantin mesti diperhitungkan sejak sekarang karena sebentar lagi bulan Ramadan. Apalagi bagi kita yang ingin melangsungkan acara pernikahan setelah Idul Fitri. Tujuannya supaya pikiran tidak hanya terfokus ke persiapan bulan puasa dan hari raya. Selain itu, anggaran dana yang telah dipersiapkan untuk pernikahan tetap teralokasikan menurut semestinya. Hal yang ditakutkan budget untuk menikah turut tersedot untuk bulan Ramadan dan Idul Fitri.

sumber gambar: www.google.co.id
Hal yang minimal kita lakukan ialah mensurvei mobil pengantin idaman yang akan disewa untuk hari nan spesial. Ada 2 hal yang mesti kita pertimbangkan saat survei tersebut. Kedua hal itu sebagai berikut.
- Jenis Mobil Pengantin
Mobil pengantin yang disewakan pihak rental mobil untuk momen pernikahan kita sungguh banyak. Semua mobil tersebut merupakan mobil mewah, seperti: New Camry, Fortuner,
dan Alphard. Mobil tersebut tentunya memiliki spesifikasi yang berbeda-beda. Model mobilnya pasti juga berbeda. Dengan demikian, kita bersama pasangan harus mufakat untuk menentukan pilihan mobil pengantin idaman yang hendak dipilih.
Ini penting dilakukan supaya kita bisa menikmati mobil pengantin idaman di hari pernikahan. Apalagi setelah Idul Fitri biasanya sangat banyak yang akan melangsungkan hari pernikahan. Hal itu menyebabkan ketersediaan mobil pengantin menjadi bahan rebutan atau pun masuk daftar antrean. Tentunya kita tidak mau ribet karena mobil pengantin.
- Harga Sewa Mobil Pengantin
Harga sewa mobil pengantin sangat bervariasi. Hal itu tergantung dengan jenis mobil yang kita sewa. Ini sangat penting kita pertimbangan bersama pasangan karena berkaitan dengan pendanaan. Jangan sampai harga sewa mobil pengantin ini membuat manajemen keuangan untuk pernikahan kita menjadi kacau. Oleh sebab itu, kita mesti pintar dalam memilih dari sekian banyak pilihan yang ditawarkan.
Hal yang mesti kita redam saat memilih mobil pengantin yang tepat ialah gengsi. Terkadang kita khilaf mengalokasikan dana demi mencapai gengsi tertentu. Semua mobil pengantin yang kami sewakan ialah mobil mewah. Itu artinya mobil apa pun yang kita pilih dapat dipastikan bahwa sudah sangat bergengsi untuk digunakan di hari pernikahan.
INFO KONTAK
Jalan Kaliurang KM 5,2 D3A Karangwuni, Caturtunggal
Kec. Depok, Kab. Sleman
Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
HP/WA 081328713493, 081804221439
085100434961